RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (draf)
Satuan Pendidikan : …………………..
Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas/semester : X1/1
Materi Pokok : Teks Prosedur
Pertemuan Ke : 1,2 dari 8 Pertemuan
Alokasi Waktu : 1 Pertemuan (2 x 45 menit)
A. Kompetensi Inti
KI 1 : | Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya |
KI 2 : | Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia |
KI 3 : | Memahami, menerapkan, menganalisis dan mengevaluasi pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah |
KI 4 : | Mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri serta bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan |
B. Kompetensi Dasar dan Pencapaian Indikator Kompetensi
3.1 Mengorganisasikan informasi berupa pernyataan-pernyataan umum dan tahapan-tahapan dalam teks prosedur baik melalui lisan maupun tulisan
3.1.1. Mengidentifikasi teks prosedur dengan memperhatikan isi,pernyataan umum dan langkah-langkah/tahapan yang disampaikan dalam teks prosedur.
4.1 Merancang pernyataan umum dan tahapan-tahapan dalam teks prosedur baik secara lisan maupun tulisan
a) Membuat rancangan teks prosedur dengan organisasi yang tepat.
b) Mempresentasikan,menanggapi dan merevisi teks prosedur .
C. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa dapat mengidentifikasi teks prosedur dengan memperhatikan isi,pernyataan umum dan langkah-langkah/tahapan yang disampaikan dalam teks prosedur secara mandiri dan kerja sama.
2. Siswa dapat membuat rancangan teks prosedur dengan organisasi yang tepat untuk mengatasi permasalahan dalam kehidupan sehari-hari.
3. Siswa dapat mempresentasikan ,menanggapi dan merevisi teks prosedur dengan mandiri dan tanggung jawab.
D. Materi Pembelajaran
a. Fakta
Teks prosedur kompleks dari koran, majalah, dan internet. Kalau di Buku Siswa Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik, Kelas X
b. Konsep
Struktur teks prosedur kompleks
c. Prinsip
Kaidah/ciri bahasa teks prosedur kompleks
d. Prosedur
Langkah Menginterpretasi teks prosedur
E. Metode Pembelajaran
Pendekatan : Saintifik |
Model Pembelajaran : Kooperatif |
Metode : Inkuiri, diskusi kelompok dan penugasan |
F. Media Pembelajaran
Media : Powerpoint
Alat/bahan : LCD, laptop, teks prosedur kompleks
Sumber : Bahasa Indonesia: Ekspresi Diri dan Akademik . 2013. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan
G. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan 1
Kegiatan | Deskripsi | Alokasi waktu |
Pendahuluan | 1. Siswa menjawab sapaan guru, berdoa, dan mengondisikan diri siap belajar. 2. Siswa dan guru bertanya jawab berkaitan dengan identitas diri yang dibutuhkan sebagai warga negara yang baik. 3. Siswa menyimak tujuan pembelajaran dan penjelasan tentang manfaatnya menguasai materi pembelajaran dalam kehidupan sehari-hari. 4. Siswa menyimak cakupan materi pembelajaran yang disampaikan dengan baik. | 10 menit |
Isi | Stimulan( memberi stimulan) 1. Siswa mengamati dan membaca model teks prosedur kompleks yang berjudul “Pengurusan SKCK” dengan teliti dan bertanggung jawab.(Literasi) 2. Siswa memperhatikan pembagian struktur teks prosedur kompleks yang terdiri atas tujuan dan langkah-langkah dengan teliti dan bertanggung jawab. Problem Statement (mengidentifikasi masalah) 3. Siswa berdiskusi dan kerja sama dalam kelompok mengidentifikasi teks prosedur kompleks dengan saling menghargai pendapat teman dan bahasa yang santun. Data Collecting(mengumpulkan data) 4. Siswa bekerja sama dalam kelompok dan berbagi tugas untuk mencari informasi/data pendukung mengenai struktur teks “Pengurusan SKCK” secara bergantian. 5. Siswa bekerja sama dalam kelompok mengkategorikan data yang telah terkumpul ke dalam ide struktur teks prosedur untuk menyelesaikan permasalahan yang sedang dikaji dalam kehidupan sehari-hari. Data Processing(mengolah data) 6. Siswa berdiskusi (4C) dalam kelompok menyelesaikan masalah yang disajikan guru dengan menggunakan ide yang telah dikelompokkan sebelumnya dan menggunakkan ide tersebut untuk menyelesaikan berbagai permasalahan yang disajikan dalam kehidupan sehari-hari dengan berpikir kritis. Verification(memverifikasi) 7. Siswa bekerja sama (4C) dengan anggota kelompoknya melakukan verifikasi,menafsirkan dan mengevaluasi penyelesaikan masalah dan membuat kesimpulan sementara. 8. Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil karyanya di depan kelas sedangkan kelompok yang lain melakukan penilaian,dan membandingkan dengan hasil diskusi antar kelompok secara kritis. Generalization(menyimpulkan) 9. Siswa dengan bimbingan guru menyimpulkan dengan materi teks prosedur yang telah dipelajari (HOTS) | 10 15 15 15 10 |
Penutup | 10. Siswa merefleksi dalam kehidupan sehari-hari secara mandiri dalam penguasaan materi yang telah dipelajari dengan membuat catatan penguasaan materi. 11. Siswa mengerjakan evaluasi. 12. Siswa saling memberikan umpan balik hasil evaluasi pembelajaran yang telah dicapai. 13. Siswa menyepakati tugas yang harus dilakukan berkaitan dengan mencari teks prosedur kompleks dan menganalisis strukturnya. | 15 menit |
Pertemuan ke-2
Kegiatan | Deskripsi | Alokasi waktu |
Pendahuluan | 1. Siswa menjawab sapaan guru, berdoa, dan mengondisikan diri siap belajar. 2. Siswa dan guru bertanya jawab berkaitan dengan materi pada pertemuan sebelumnya. 3. Siswa menyimak tujuan pembelajaran dan penjelasan tentang manfaat menguasai materi pembelajaran. 4. Siswa menyimak cakupan materi pembelajaran yang disampaikan dengan baik. | 10 menit |
Isi | Mengamati 5. Siswa memperhatikan cara membuat rancangan teks prosedur dengan teliti dan bertanggung jawab. Menanya 6. Siswa berdiskusi cara membuat rancangan teks prosedur kompleks dengan saling menghargai pendapat teman dan bahasa yang santun. Menalar 7. Siswa mengemukakan hasil diskusi kelompok mengenai membuat rancangan teks prosedur “Apa yang harus anda lakukan jika kena tilang ?” 8. Siswa menanggapi hasil diskusi kelompok lain. Mencoba 9. Siswa secara individu membuat rancangan teks prosedur kompleks berdasarkan teks prosedur yang telah diberikan oleh guru Mengomunikasikan 10. Siswa menampilkan hasil karyanya di depan kelas sedangkan kelompok yang lain melakukan penilaian | 10 15 15 15 10 |
Penutup | 11. Siswa menyimpulkan materi yang telah dipelajari 12. Siswa merefleksi penguasaan materi yang telah dipelajari dengan membuat catatan penguasaan materi. 13. Siswa mengerjakan evaluasi. 14. Siswa memberikan umpan balik hasil evaluasi pembelajaran yang telah dicapai. 15. Siswa menyepakati tugas yang harus dilakukan berkaitan dengan mencari teks prosedur dari internet dan menganalisis struktur dan kaidah yang hadir.(literasi) | 15 menit |
H.Penilaian
1. Teknik : tertulis
2. Bentuk : uraian
3. Instrumen : soal
Bacalah sebuah teks prosedur kompleks tentang “Mengurus KTP” berikut ini, kemudian tentukan struktur teks tersebut!
Kartu Tanda Penggenal
Kartu Tanda Penduduk (KTP) merupakan salah satu alat yang bisa digunakan sebagai bukti identitas seseorang sebagai warga negara. Setiap warga negara yang sudah berusia 17 tahun ke atas harus memiliki KTP sebagai syarat yang menunjukkan keanggotaan penduduk suatu negara. Bentuk KTP sekarang mengalami perubahan, yaitu berbentuk elektronik. Apabila seorang penduduk ingin memiliki sebuah KTP, maka yang pertama kali dilakukan adalah menghubungi ketua RT setempat untuk mengisi blangko pendaftaran. Sesudah mendaftarkan diri ke ketua RT setempat dimana penduduk itu berdomisili, maka langkah selanjutnya adalah menyerahkan blangko pendafrtaran tersebut ke kelurahan untuk mendapatkan pengesahan. Blangko pendaftaran setelah mendapatkan pengesahan dari kelurahan dibawa ke kecamatan untuk mendapatkan pengesahan juga. Setelah blangko pendaftaran mendapatkan pengesahan dari dua instansi tersebut, maka dibawa ke kantor Capil dan Kependudukan untuk dibuatkan KTP.
a. Bagaimanakah tujuan dibuatnya KTP?
b. Bagaimanakah langkah-langkah prosedur pembuatan KTP?
Kunci jawaban
a. Kartu Tanda Penduduk (KTP) merupakan salah satu alat yang bisa digunakan sebagai bukti identitas seseorang sebagai warga negara.
b. Langkah-langkah prosedur pembuatan KTP:
1) Mendaftarkan diri di ketua RT setempat untuk mengisi blangko pendaftaran dan pengesahan.
2) menyerahkan blangko pendafrtaran tersebut ke kelurahan untuk mendapatkan pengesahan dari pejabat kelurahan.
3) Blangko pendaftaran setelah mendapatkan pengesahan dari kelurahan dibawa ke kecamatan untuk mendapatkan pengesahan dari pejabat kecamatan dalam hal ini camat daerah di mana penduduk itu berdomisili.
4) Blangko pendaftaran mendapatkan pengesahan dari kedua instansi tersebut, maka dibawa ke kantor Capil dan Kependudukan untuk dibuatkan KTP.
Tugas
Kutiplah sebuah teks prosedur dari surat kabar kemudian analisislah struktur teks tersebut!
Lembar Pengamatan Perkembangan Akhlak dan Kepribadian
Mata pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas/semester : X/ I
Tahun ajaran : 2013-2014
Waktu pengamatan :
Indikator perkembangan sikap religius, tanggung jawab, peduli, responsif, dan santun.
1. BT (belum tampak) jika sama sekali tidak menunjukkan usaha sungguh dalam melaksanakan tugas.
2. MT (mulai tampak) jika menunjukkan sudah ada usaha sungguh dalam menyelesaikan tugas tetapi masih sedikit dan belum ajeg/konsisten.
3. MB (mulai berkembang) jika menunjukkan ada usaha sungguh dalam menyelesaikan tugas yang cukup sering dan mulai ajeg/konsisten.
4. MK (membudaya) jika menunjukkan adanya usaha sungguh-sungguh dalam menyelesaikan tugas secara terus menerus dan ajeg/konsisten.
Bubuhkan tanda V pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.
No. | Nama Siswa | Religius | Tanggug jawab | Peduli | Responsif | Santun | |||||||||||||||
BT | MT | MB | MK | BT | MT | MB | MK | BT | MT | MB | MK | BT | MT | MB | MK | BT | MT | MB | MK | ||
1. | |||||||||||||||||||||
2. | |||||||||||||||||||||
3. | |||||||||||||||||||||
4. | |||||||||||||||||||||
5. | |||||||||||||||||||||
... |
Bacalah sebuah teks prosedur kompleks tentang “Mengurus KTP” berikut ini, kemudian tentukan kaidah struktur teks tersebut!
Kartu Tanda Penduduk
Kartu Tanda Penduduk (KTP) merupakan salah satu alat yang bisa digunakan sebagai bukti identitas seseorang sebagai warga negara. Setiap warga negara yang sudah berusia 17 tahun ke atas harus memiliki KTP sebagai syarat yang menunjukkan keanggotaan penduduk suatu negara. Penduduk itu warga negara. Bentuk KTP sekarang mengalami perubahan, yaitu berbentuk elektronik. Apabila seorang penduduk ingin memiliki sebuah KTP, maka yang pertama kali dilakukan adalah menghubungi ketua RT setempat untuk mengisi blangko pendaftaran. Sesudah mendaftarkan diri ke ketua RT setempat dimana penduduk itu berdomisili, maka langkah selanjutnya adalah menyerahkan blangko pendafrtaran tersebut ke kelurahan untuk mendapatkan pengesahan. Blangko pendaftaran setelah mendapatkan pengesahan dari kelurahan dibawa ke kecamatan untuk mendapatkan pengesahan juga. Setelah blangko pendaftaran mendapatkan pengesahan dari dua instansi tersebut, maka dibawa ke kantor Capil dan Kependudukan untuk dibuatkan KTP.
a) Bagaimana ciri kebahasaan meliputi partisipan,verba material dan tingkah laku, konjungsi temporal, kalimat imperatif, kalimat deklaratif, dan kalimat interogatif yang terdapat dalam teks,
Kunci jawaban
a. 1) partisipan: warga negara, penduduk, ketua RT
2) verba material: penduduk itu warga negara
3) verba tingkah laku: memiliki, menghubungi, mengisi, mendaftarkan diri, menyerahkan, dan dibawa
4) konjungsi temporal: sesudah, setelah
5) kohesi: pembuatan KTP
6) kalimat deklaratif: warga negara yang sudah berusia 17th ke atas wajib memiliki KTP
Tugas
Kutiplah sebuah teks prosedur dari surat kabar kemudian analisislah kaidah teks prosedural tersebut!
Lembar Pengamatan Perkembangan Akhlak dan Kepribadian
Mata pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas/semester : XI/ I
Tahun ajaran : 2017-2018
Waktu pengamatan :
Indikator perkembangan sikap religius, tanggung jawab, peduli, responsif, dan santun.
1. BT (belum tampak) jika sama sekali tidak menunjukkan usaha sungguh dalam melaksanakan tugas.
2. MT (mulai tampak) jika menunjukkan sudah ada usaha sungguh dalam menyelesaikan tugas tetapi masih sedikit dan belum ajeg/konsisten.
3. MB (mulai berkembang) jika menunjukkan ada usaha sungguh dalam menyelesaikan tugas yang cukup sering dan mulai ajeg/konsisten.
4. MK (membudaya) jika menunjukkan adanya usaha sungguh-sungguh dalam menyelesaikan tugas secara terus menerus dan ajeg/konsisten.
Bubuhkan tanda V pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.
No. | Nama Siswa | Religius | Tanggug jawab | Peduli | Responsif | Santun | |||||||||||||||
BT | MT | MB | MK | BT | MT | MB | MK | BT | MT | MB | MK | BT | MT | MB | MK | BT | MT | MB | MK | ||
1. | |||||||||||||||||||||
2. | |||||||||||||||||||||
3. | |||||||||||||||||||||
4. | |||||||||||||||||||||
5. | |||||||||||||||||||||
... |
Mengetahui, Boyolali, Juli 2017
Kepala Guru Mata Pelajaran,
…………………. ……………………………..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar